Minggu, 14 Desember 2014

Penulisan (Resep Kue)

Resep Rainbow Cake 

Rainbow cake atau biasa dikenal dengan nama kue pelangi adalah salah satu jenis cake yang mempunyai perpaduan warna pelangi pada setiap lapisannya. Karena warna dan rasanya yang unik, sehingga rainbow cake menjadi salah satu kue yang sedang populer saat ini. Dengan warna dan rasa yang berbeda-beda pada setiap lapisannya, maka cake ini sangat cocok untuk dinikmati setiap saat. Apalagi jika di konsumsi bersama minuman favorit, akan terasa lebih enak dan nikmat. Resep rainbow cake sangat mudah untuk didapatkan, sehingga anda dapat mencoba untuk membuatnya sendiri di rumah. Selain lebih hemat, anda juga dapat menambah pengalaman.


Sebenarnya cara membuat rainbow cake ini tidak susah, karena cara membuatnya sama seperti membuat cake biasa. Tetapi ada satu hal yang membedakan, yaitu cake ini menggunakan 6 warna cerah yang dilapisi dengan pasta sehingga membuat cake ini menjadi lebih menarik. Bagi yang ingin mencoba membuat rainbow cake di rumah, silahkan simak dalam artikel di bawah ini mengenai resep dan cara membuat rainbow cake dengan cara di kukus dan di panggang (oven).
Resep Rainbow Cake Kukus
Bahan :
– 300 gram gula pasir
– 300 ml minyak goreng
– 200 gram tepung terigu
– 8 butir telur
– Butter cream
– Pewarna makanan secukupnya (merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu)
– 1 sendok teh emulsifier
– 1/2 sendok teh vanili  bubuk
– 1/2 sendok teh garam
Cara Membuat :
§  Kocok 8 butir telur dengan 300 gram gula pasir dengan menggunakan mixer hingga adonan tercampur rata dan halus. Setelah itu masukkan 1 sendok teh emulsifier, 1/2 sendok teh vanili bubuk dan 1/2 sendok teh garam, lalu kocok hingga mengembang.
§  Kemudian ambil sedikit adonan diatasnya, lalu letakkan pada mangkuk kecil, kemudian campur dengan minyak goreng, aduk-aduk hingga tercampur rata, sisihkan.
§  Masukkan tepung terigu secara sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga tercampur dengan rata. Kemudian masukkan campuran adonan yang telah diberi minyak tadi, aduk lagi hingga rata.
§  Setelah itu bagilah adonan menjadi 6 bagian pada setiap wadah yang berbeda-beda, kemudian setiap adonan di beri perwana makanan yang berbeda-beda pula.
§  Gunakan loyang berukuran 24 x 12 cm ( atau sesuai keinginan), lapisi dengan kertas roti dan beri olesan mentega tipis, kemudian tuang adonan ke dalamnya.
§  Kukus adonan tersebut selama kurang lebih 20 menit, angkat dan dinginkan.
§   Beri alas berupa kertas roti atau plastik lebar pada bagian bawah meja untuk menyusun setiap adonan tersebut.
§  Kemudian susun adonan dengan warna yang diinginkan sesuai selera, lalu berilah olesan butter cream tipis pada setiap lapisannya.
§  Jika sudah tersusun dengan rapi, tutupi semua bagian cake dengan sisa butter cream tadi, dan hias sesuai selera.
§  Rainbow cake kukus siap untuk dihidangkan.
Resep Rainbow Cake Panggang
Bahan :
– 200 gram tepung terigu
– 200 gram mentega, lelehkan
– 150 gram gula pasir
– 20 gram susu bubuk
– 10 butir putih telur
– 6 butir kuning telur
– 2 sendok teh TBM
– 1/2 sendok teh garam
– Pewarna makanan secukupnya (merah, kuning, hijau, biru, jingga , ungu )
Topping / Olesan :
– Butter cream warna putih atau whip cream
– Meises warna warni, permen coklat atau butiran hundreds untuk taburan sesuai selera
Cara Membuat :
§  Kocok telur, gula pasir, garam dan emulsifier hingga mengembang. Setelah itu masukkan perlahan-lahan tepung terigu dan susu bubuk ke dalam wadah.
§  Kemudian masukkan mentega cair dan aduk perlahan hingga rata, lalu tuang adonan ke dalam enam wadah yang berbeda-beda dan berikan pewarna makanan yang telah disiapkan sebelumnya dan aduk hingga rata.
§  Siapkan loyang berukuran 22 cm yang telah diolesi dengan mentega terlebih dahulu. Panggang selama 25 menit dengan suhu 180 derajat celcius atau hingga matang. Ulangi cara yang sama pada adonan lainnya.
§  Setelah matang semua, susun kembali warna sesuai selera dan jangan lupa untuk memberi lapisan butter cream pada setiap bagian.
§  Tutup seluruh bagian kue dengan menggunakan butter cram, lalu taburi dengan meises warna-warni, permen coklat atau butiran hundreds untuk taburan sesuai selera.
§  Rainbow cake panggang siap untuk dihidangkan.


Penulisan (organisasi Kemahasiswaan)

Organisasi mahasiswa adalah organisasi yang beranggotakan mahasiswa sebagai wadah kegiatan ko dan atau ekstra kurikuler. Organisasi ini dapat berupa organisasi kemahasiswaan intra kampus, organisasi kemahasiswaan antar kampus, organisasi ekstra kampus maupun semacam ikatan mahasiswa kedaerahan yang pada umumnya beranggotakan lintas atau antar kampus. Salah satu bentuk organisasi mahasiswa adalah Ikatan Organisasi Mahasiswa Sejenis (IOMS) baik di tingkat perguruan tinggi, antar perguruan tinggi maupun tingkat nasional sebagai wadah kerja sama dan berjejaring untuk mengembangkan potensi serta partisipasi aktif terhadap peningkatan kualitas pendidikan dan kemajuan Indonesia sesuai disiplin ilmunya. Bentuk berikutnya adalah Unit Kegiatan Mahasiswa yang biasanya disingkat UKM yaitu organisasi mahasiswa yang dibentuk berdasarkan kesamaan minat, baik di bidang olahraga, seni atau lainnya serta Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) yang bentuk dan atau strukturnya berbeda di setiap perguruan tinggi. Beberapa IOMS tingkat nasional memiliki legalitas berupa SK dari Dirjen DIKTI (tidak ada keharusan) dan hanya ada satu IOMS yang mewakili setiap organisasi/ikatan/himpunan di setiap disiplin ilmu di tingkat nasional. Mahasiswa Indonesia di luar negeri juga membentuk organisasi mahasiswa berupa Perhimpunan Pelajar Indonesia, atau PPI yang beranggotakan pelajar dan mahasiswa Indonesia.
Pada dasarnya, Organisasi Mahasiswa adalah sebuah wadah berkumpulnya mahasiswa demi mencapai tujuan bersama, namun harus tetap sesuai dengan koridor AD/ARTyang disetujui oleh semua anggota dan pengurus organisasi tersebut. Organisasi Mahasiswa tidak boleh keluar dari rambu-rambu utama tugas dan fungsi perguruan tinggi yaitu tri darma perguruan tinggi, tanpa kehilangan daya kritis dan tetap berjuang atas nama mahasiswa, bukan pribadi atau golongan.
Mahasiswa dan organisasi merupakan kedua hal yang tidak dapat terpisahkan. Kura-kura, alias kuliah-rapat kuliah-rapat, itulah sebutan bagi mereka, para mahasiswa yang aktif di beberapa kegiatan kampus. Bahkan, tidak jarang mereka rela pulang larut malam dari kampus setiap harinya demi menghadiri rapat ini dan itu. Kehidupan berorganisasi di kampus nyatanya memiliki begitu banyak pandangan dan sorotan. Ada yang memandang bahwa dengan mengikuti kegiatan organisasi hanya akan menghambat nilai akademik. Hmm, masa sih? Namun, tidak sedikit juga yang menganggap bahwa dengan bergabung dalam organisasi kampus akan memberikan banyak sekali manfaat bagi dirinya, salah satunya dengan menjadi mahasiswa yang eksis yang terkenal seantero kampus.
Organisasi pada dasarnya digunakan sebagai tempat atau wadah dimana orang-orang berkumpul, bekerjasama secara rasional dan sistematis, terencana, terorganisasi, terpimpin dan terkendali, dalam memanfaatkan sumber daya, sarana-parasarana, data, dan lain sebagainya yang digunakan secara efisien dan efektif untuk mencapai tujuan organisasi Sedangkan organisasi mahasiswa yaitu organisasi yang berisikan mahasiswa1. Kemudian organisasi mahasiswa dibedakan menjadi 2 yaitu internal dan eksternal kampus. Organisasi kemahasiswaan intra perguruan tinggi adalah wahana dan sarana pengembangan diri mahasiswa ke arah perluasan wawasan dan peningkatan kecendekiawanan serta integritas kepribadian untuk menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan/atau menciptakan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian, mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetatman, teknologi dan/atau kesenian serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan tarap kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional.
Bergabung dalam organisasi kampus atau kepanitiaan acara kampus ternyata memberikan manfaat yang banyak banget, loh! Berikut ini adalah beberapa bukti kalau  bergabung dalam organisasi kampus atau kepanitiaan acara kampus itu bukan semata-mata cuma jadi mahasiswa eksis, tapi juga ada manfaatnya ;
1. Melatih leadership skill.
Mahasiswa yang mengikuti kegiatan di organisasi atau bergabung dalam kepanitiaan sebuah acara kampus umumnya akan lebih banyak terlatih dalam mengutarakan pendapatnya di depan orang lain, lebih memiliki inisiatif, serta dapat mengarahkan dan menggerakkan teman-teman mahasiswa lainnya sesama anggota organisasi/kepanitiaan.
2. Menyalurkan hobi dan minat.
Organisasi-organisasi kampus merupakan wadah yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswanya untuk menyalurkan hobi dan minat terpendam kita. Misalnya, salah satunya Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) kampus yang menawarkan UKM dalam berbagai bidang, seperti bidang olahraga, bidang kesenian, bidang ilmiah, dan lain-lain.
3. Networking atau memperluas jaringan.
Bergabung dalam organisasi kampus atau menjadi panitia dalam sebuah acara kampus akan memperkenalkan kita pada teman-teman baru. Kita akan berkenalan dengan teman-teman dari jurusan lain, teman seangkatan, senior, dan masih banyak lainnya. Bahkan, nggak menutup kemungkinan nih kalau kita akan berkenalan dengan someone -that-are-we-looking-for hihihi.
4. Belajar manajemen waktu.
Dengan mengikuti organisasi/kepanitiaan acara kampus, waktu yang biasanya kita gunakan untuk belajar dan mengerjakan tugas otomatis akan berkurang. Nah, agar kegiatan akademik dan non akademik kita berjalan lancar, maka manajemen waktu yang baik haruslah kita lakukan.





Puisi Persahabatan

SEBENTAR LAGI KAWAN
Oleh Abidin Hanif

Sebentar lagi kawan,,
Sebentar lagi... Bersabarlah..
Langkah akan menuju titik perhentian tujuan..
Perjalan akan berakhir indah..

Kita tak perlu berfikir dan merencanakan bagaimana akhir nya nanti..
Kita hanya perlu menjalani nya dengan ikhlas..
Mungkin ada airmata, tapi yang pasti bukan airmata duka..
Bahkan hewan-hewan pun ada masa nya untuk hijrah..

Sebentar lagi kawan,,
Sebentar lagi... Bersabarlah..
Perjalanan kita sedang meniti untuk sampai..
Perjalan akan berakhir indah..

Sejak awal berjalan pun semua kita lalui dengan indah,,
Berbagai macam kisah telah terukir di sana..
Penghentian terakhir barulah kita bisa mengenang semua dalam kenangan..
Dalam peristirahatan nanti kita akan tersenyum-senyum mengingat semua nya dalam temaram sang bulan..

Sebentar lagi kawan,,
Sebentar lagi... Bersabarlah..
Perjalanan akan berakhir indah..
Dan kita akan menyaksikan seperti apa tunas-tunas yang akan tumbuh..

Sebentar lagi kawan,,
Sebentar lagi... Bersabarlah..
Perjalanan akan berakhir indah..
Maka tersenyumlah, meski pun ada airmata..

Penulisan (story about love part 2)

Gue bersyukur cerita gue sama lo gak berenti sampe sini alhamdulillah masih berlanjut sampe sekarang. Sekarang kita udah kuliah fi kita satu kampus ya walaupun kita beda jurusan. Nah beda jurusan itu kayaknya yg ngebuat kita sedikit agak 'renggang'. Gue tau bgt dunia kuliah itu gimana karna gue sendiri ngalamin. Kuliah itu kita ketemu banyak org yg gak cuma dari satu wilayah tapi dari banyak bgt wilayah. Dan isinya tuh beragam ada yg baik, ada yg jahat, ada yg biasa aja. Pokoknya emg beragam bgt. Singkat cerita kita mulai kuliah awal masuk kuliah sebenernya gue agak gak tenang karna gue dan lo itu sangat terbalik. Gue masuk jurusan elektro dimana sekeliling gue penuh dengan cowo. Dan lo masuk jurusan akutansi dimana sekeliling lo penuh sama cewe. Haha lucu ya, awal nya si kita udah buat suatu perjanjian dimana gue dan lo sepakat sama perjanjian itu. Tapi baru beberapa minggu kuliah kayaknya lo ingkarin perjanjian kita sama sahabat lo sendiri. Well gue udh berusaha kasih kebebasan dan kepercayaan sama lo tapi lo sendiri yg ngerusak. Mungkin menurut lo gue lebay tapi lo tau lah alesannya kenapa gue kayak gini. Oke gue maklum mungkin menurut lo itu hal biasa yg lo lakuin dan gue terima gue maafin lo. Baru aja seminggu berlalu lo udh berulah lagi yg bikin gue sakit hati. Duuh fi gue tuh sayang lo beneran, kok lo sakitin gue terus si? Huftt 3-| gue gatau apa yg lo fikirin apa yg lo cari dan apa yg mau lo dapetin sampe lo ngelakuin hal ini. Mungkin buat lo gue itu gak cukup atau masih kurang di mata lo. Jujur gue bingung gue sakit gue capek dan gue gak tau harus gimana lagi ngadepin lo:') gue sayang lo hubungan kita udah sejauh ini, pengen rasa nya buat udahin semua nya tapi gue gatau gue bisa atau engga dan gue gak rela kalo lo harus pergi dengan cewe kayak gitu. Sama sekali gak rela fi :'' gimana ya nama nya juga cewe kalo udh sayang nya pake bgt dan tulus mau di gimanain juga tetep aja sayang dan akhir nya gue mutusin buat maafin lo dan berharap lo bakalan berubah. Gue tau pasti susah buat lo jauh dari dia karna dia itu temen sekelas lo but you've decided to pick me and leave her and this is your promise:) gue tau lo butuh proses buat ngejauh dan susah juga buat gue buat nunggu lo lupa sama dia. Sakit kan dimana lo harus liat cowo lo suka dan deket sama cewe lain:') it's really hurt if you know. Oke gue berusaha kuat dan berusaha sabar buat ngejalaninnya. Gue kira bakalan mulus ternyata engga dan tenyata gak kapok. Duuhh emg susah ya punya pacar kayak lo fi, di idamkan para cewe haha jan geer lo:p Dan disaat lo berusaha buat berubah tiba tiba ada yg dateng fi ada yg dateng dan bikin gue nyaman. Oke gue akuin gue suka dia but this is only a momentary feeling. Dan saat lo mulai tunjukin dan lo bisa buktiin gimana usaha lo buat ngejauhin dia walaupun kadang gue masih agak curiga dan gak percaya sama lo perasaan suka itu hilang gitu aja fi hehe itulah beda nya suka sesaat sama yg suka tulus dari hati:) ya nama nya juga pacaran itu cobaan nya kali ya pinter pinter kita aja si gimana cara ngejalanin cobaan itu. Terlepas dari semua itu yg perlu lo tau gue itu udah sayaaaaang bgt sama lo dan mungkin gue cinta sama lo haha mungkin itu lebay buat sebagian org tapi itu yg gue rasain, gimana dong? Wkwk fii ich liebe dich♥

Penulisan (Story about love part 1)

Sekitar tanggal 11an juli kita baru mulai ngemos, lo jadi peje sama eva dan gue cuma sibuk mundar mandir ngurusin keperluan yg kurang. Saat itu lo minta di ambilin spidol sama gue karna di kelas lo gak ada spidol tapi waktu gue ambilin spidol terus gue balik lagi ke kelas lo dengan polos nya lo bilang 'spidol nya udh ada dep' 
Terus pas terakhir mos lo ulang tahun, terus pas saat itu juga anak anak baru pada bawa coklat dan gue minta coklat sama lo tapi lo bilang nanti nanti terus. Terus waktu itu gue kekelas lo, sama lia dkk, terus gue sama yg lain celemotin coklat di muka lo. 
Abis acara mos selese lo di kerjain sama kakak osis, lo disiram gituu, sedangkan gua yg lagi latian paskib cuma bisa ketawa liat lo di gituin:) 
Saat itu gue masih biasa aja gue belom tertarik sama lo, lalu abis itu kita ada seleksi osis nah dari seleksi selama 2 hari itu gua mulai tertarik sama lo meski tadi nya gue gak yakin karna saat itu gue sempet suka sama kak 'X' dan entah kenapa gue bisa suka sama dia:$ 
Yg paling berkesan itu saat hari terakhir kita seleksi, gue bisa mulai lebih deket sama lo, kita main kata kataan abis selese seleksi main kejar kejaran karna lo ngatain gue blablabla.
Abis itu gua minjem hp lo, terus gue missed call ke hp gue dan akhir nya gue sms lo 'woo cengeng' mungkin buat banyak org itu kedengerannya konyol dan gue pun bingung kenapa gue ngelakuin itu:$ 
Selese seleksi kita pun mulai deket, gue mulai sms lo dan gue mulai tertarik sama lo dan gak tau kenapa perasaan suka ke kak 'X' tiba tiba ilang ya mungkin karna gue emg sekedar suka aja sama dia hehe 
Gue seneng bgt bisa deket sama lo, tapi saat gue deket sama lo gue sadar kalo bukan cuma gue cewe yg deket sama lo, gue sadar bgt mereka lebih bgt dari gue dan awalnya gue sempet minder, mau ngejauh tapi gue gak bisa karna gue udh beneran suka sama lo. 
Hari demi hari gue lewatin, gue gak peduli sama mereka yg deket sama lo juga yg gue tau gua itu nyaman sama lo 
Terus osis ngadain bukber, disitu gua keliatan salting bgt karna jujur aja gua paling gak bisa ngomong langsung sama org yg gue suka, dan abis bukber itu lo anterin gue pulang. Gue seneng bgtt 
Gue makin deket tuh sama lo, gue mau berterimakasih bgt karna ada acara osis ini gue bisa kenal dan deket sama lo. 
Abis itu osis ngadain baksos nah di baksos pun begitu gue masih gak berani ngomong langsung sama lo. Sampe akhir nya selese bukber lo nganterin 'X' bukan gue, disitu gue lumayan jealous-_- tapi ya berusaha kuat wkwk 
Selese bukber gue gak pulang tapi gua kesekolah sama lia, dan gak lama gue minta lo kesekolah terus akhir nya kita kerumah endah, dan dirumah endah pun gue tetep salting buat ngomong sama lo 
Kalo kata lo si ya, dulu itu gue cemong ya emg nyadar si gue dari dulu emg begini, tapi gue tetep bersyukur laahh. 
Hem iya abis itu tuh kita pulang kan nah pas malem selese baksos itu tuh si 'Z' nembak gue kan terus gue nolak dia ya karna gue gak suka sama dia gitu. Besok pagi nya gue cerita deh sama lo. Terus abis gue cerita itu lo maksa minta kasih tau siapa org yg nembak gua terus ya udh gue kasih tau kan, nah abis itu lo nanya kenapa gue gak nerima dia terus gue gak mau kan ngasih alesan nya tapi gue sebel karna lo maksa gue. Gue jelas jelas gak mau bilang ya karna kalo gue kasih tau alesan nyaa lo bakalan tau perasaan gue dan gue bakalan malu. Nah setelah lo maksa dan gue bilang 'apa penting nya buat lo kalo gua kasih tau alesannya' lo langsung bilang 'karna gue suka sama lo dep' lo bilang kayak gitu. 
Jujur gue langsung speechless bgtt, gue gak tau harus ngomong apa yg jelas gue seneng bgt lo ngomong kayak gitu. Dan reflek gue nangis, gak tau kenapa air mata gue netes gitu aja:$ *lebay 
Abis itu gue langsung bilang juga ke lo kalo gue suka sama lo, tapi setelah ngomong gitu gue heran kenapa lo gak nembak gue, ya udh gue diem aja deh. 
Beberapa hari setelah kita saling ngutarain perasaan gue ngerasa gini gini aja, jujur gue butuh kepastian karna disekeliling lo masih ada cewe cewe lain yg nunggu lo, dan akhir nya tanggal 26 sekitar jam 2 siang gue ngomong gini ke lo 'fi kita tuh gini gini aja ya' terus lo langsung bilang 'aah gue mau bgt dep jadi cowo lo, gue sayang sama lo, I LOVE YOU' 
Lo nembak guee, itu yg gue tunggu tunggu. Tapi saat itu gue bener bener bingung harus nerima lo atau enggaa, gua sayang lo fi tapi di satu sisi temen deket gue dia suka bgt sama lo dan gue bingung bgt saat itu. 
Dan tanpa sepengetahuan gue lo mention gue di twitter lo bilang 'I love you @claudiaadevi'
Yg jelas jelas itu bikin semua org tau hubungin kita. Cewe cewe yg suka sama lo langsung pada update dan marah sama gua. 
Tapi hidup itu pilihan dan gue harus milih, mungkin gue bisa di bilang org yg agak jahat kali ya karna gue egois. 
Gue lebih mentingin perasaan gue di banding temen. 
Tapi fi gua bener bener nyaman sama lo, gue sayang sama lo, dan saat itu pun gue butuh org buat ada di samping gue. 
Setelah lo ngeyakinin gue buat nerima lo, dan bakalan ngejalanin hubungan apapun resiko nya akhir nya gue nerima lo. 
Nerima lo org yg gue sayang♥ 
Sampe saat ini kita masih ngejalin hubungan, susah sedih seneng gue sama lo lewatin sama sama, sampe kemaren setelah UN kita sempet putus. Jujur gue bener bener kaget bgt waktu lo minta putus. 
Karna gue udh bener bener sayang sama lo, sayang bgt fii susah bgt buat gue kalo harus ngelepas lo, tapi karna lo kekeh sama keputusan lo ya mau gak mau gue terima. 
Selama kita putus gue bener bener ngerasa sesuatu ada yg ilang, sepi, beda waktu ada lo dulu. 
Akhir nya setelah kemaren kita putus selama beberapa hari lo mau kita balikan lagi, ya walaupun hati gue sakit karna lo putusin gue tapi rasa sakit itu ilang karna jujur gue masih butuh lo, dan sayang gue selalu nambah ke lo :') 
Kita balikan dan akhir nya sampe detik ini sampe 2tahun ini kita masih ngejalin hubungan dan gue berharap bisa terus sama lo, gue sayang lo fi♥

Tugas Bulan ke-1

SUMBER DAYA ALAM
A.    PengertianSumber Daya Alam (SDA) yaitu semua kekayaan alam berupa benda matimaupunbenda hidup yang berada di bumi dan dapat dimanfaatkan sertadibutuhkan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
B.     Jenis Sumber Daya Alam
·         Sumber Daya Alam nonhayati (abiotik) atau Sumber daya alam fisik yaitusumber daya alam yang berupa benda-benda mati.Contoh : bahan tambang, tanah, air dan kincir angin
·         Sumber Daya Alam hayati (biotik) yaitu sumber daya alam yang berupa makhlukhidup.Contoh : hewan, tumbuhan, mikroba, manusia
C.     Manfaat Sumber Daya Alam
·         Tumbuhan
Menghasilkan oksigen bagi makhluk hidup
            Mengurangi polusi karena menyerap karbondioksida
            Mencegah terjadinya erosi, tanah longsor, dan banjir
            Penghasil bahan makanan dan minuman dari tumbuhan, dll
·         Air
Sarana irigasi/ pengairan
PLTA (pembangkit listrik tenaga air)
Menjaga kelangsungan hidup manusia
Sebagai pemenuh kebutuhan manusia baik rumah tangga / industry
·         Udara
Pembangkit Listrik Tenaga Angin
            Mengarahkan kapal layar di laut
            Membersihkan ruang ventilasi dirumah
            Untuk bernafas dan penyejuk tubuh
·         Tanah
Tempat penyimpanan air
            Sebagai lahan untuk pertanian / perumahan
            sebagai bahan dasar pembuatan batu bata
·         Hewan
            Sebagai hewan peliharaan
            Sebagai alat untuk membajak sawah
            Sebagai bahan lauk pauk
            Dapat diperjual belikan sehingga mendapat Uang
            Menjaga kelestarian alam dan keseimbangan ekosistem
·         Hutan
Sebagai tempat hidup berbagai jenis tumbuhan dan hewan
            Tempat penyimpanan air alamiah
 mengurangi erosi dan banjir

VIDEO SUMBER DAYA ALAM [ NATURAL RESOURCES ] BAHASA INGGRIS

Kesimpulan dari video tersebut adalah bahwa populasi di muka bumi atau jumlah manusia di bumi yang makin hari kian meningkat menyebabkan sumber daya alam semakin terkuras. Namun tidak perlu khawatir Karena sumber daya alam ada yang dapat di perbaharui dan jika yang tidak dapat di perbaharui kita harus bisa menjaga nya dengan baik agar tidak habis terpakai. Kita harus menjaga semua sumber daya alam yang ada di di muka bumi ini. Agar kerusakan seperti kebakaran hutan, erosi dan banjir tidak akan terjadi. Kita harus menjaga sumber daya alam yang sudah ada agar dapat di gunakan nantinya oleh anak dan cucu kita kelak. 


http://www.academia.edu/7293902/MANFAAT_SUMBER_DAYA_ALAM_BAGI_MANUSIA



Tugas bulan ke -3

PERTAMBANGAN

Pertambangan adalah rangkaian kegiatan dalam rangka upaya pencarian, penambangan (penggalian), pengolahan, pemanfaatan dan penjualan bahan galian (mineral,batubara, panas bumi, migas).
Paradigma baru kegiatan industri pertambangan ialah mengacu pada konsep Pertambangan yang berwawasan lingkungan dan berkela niutan, yang meliputi :
·         Penyelidikan Umum (prospecting)
·         Eksplorasi : eksplorasi pendahuluan, eksplorasi rinci
·         Studi kekayaan : teknik. ekonimiktermasuk studi amdal). lingkungan 
·         Persiapan produksi (development, construction)
·         Penambangan (Pembongkaran, Pemuatan,Pengangkutan, Penimbunan)
·         Reklamasi dan Pengelolaan Lingkungan
·         Pengolahan (mineral dressing)
·         Pemurnian / metalurgi ekstraksi
·         Pemasaran
·         Corporat Social Responsibility (CSR)
·         Pengakhiran Tambang (Mine Closure)
Ilmu Pertambangan : ialah ilmu yang mempelajari secara teori dan praktik hal-hal yang berkaitan dengan industru pertambangan berdasarkan prinsip praktik pertambangan yang baik dan benar (good mining practice)
Menurut UU No.11 Tahun 1967, bahan tambang tergolong menjadi 3 jenis, yakni Golongan A (yang disebut sebagai bahan strategis), Golongan B (bahan vital), dan Golongan C (bahan tidak strategis dan tidak vital).Bahan Golongan A merupakan barang yang penting bagi pertahanan, keamanan dan strategis untuk menjamin perekonomian negara dan sebagian besar hanya diizinkan untuk dimiliki oleh pihak pemerintah, contohnya minyak, uranium dan plutonium. Sementara, Bahan Golongan B dapat menjamin hidup orang banyak, contohnya emas, perak, besi dan tembaga. Bahan Golongan C adalah bahan yang tidak dianggap langsung mempengaruhi hayat hidup orang banyak, contohnya garam, pasir, marmer, batu kapur dan asbes.

ARTIKEL PERTAMBANGAN

Artikel Pertambangan

Sejarah pertambangan dan energi di Indonesia dimulai dengan kegiatan pertambangan yang dilakukan secara tradisional oleh penduduk dengan seizin penguasa setempat. seperti, Raja, ataupun Sultan.
Pada tahun 1602 Pemerintah Belanda membentuk VOC , mereka selain menjual rempah-rempah juga mulai melakukan perdagangan hasil pertambangan, pada tahun 1652 mulailah dilakukan penyelidikan berbagai aspek ilmu kealaman oleh para ilmuwan dari Eropa. Pada tahun 1850 Pemerintah Hindia Belanda membentuk Dienst van het Mijnwezen (Mijnwezenn-Dinas Pertambangan) yang berkedudukan di Batavia untuk lebih mengoptimalkan penyelidikan geologi dan pertambangan menjadi lebih terarah.
Menjelang tahun 1920, sesuai dengan rencana Pemerintah Hindia Belanda menjadikan Bandung sebagai ibukota Hindia Belanda, maka dilakukan persiapan untuk memindahkan kantor Mijnwezenke Bandung. Departement Burgerlijke Openbare Werken (Departemen Pekerjaan Umum) yang membawahi Mijnwezen dan menempati Gedung Sate. Pada tahun 1922, lembaga Mijnwezen ini berganti nama menjadi Dienst van den Mijnbouw.
Pada Tahun 1928 Pemerintah Hindia Belanda mulai membangun gedung Geologisch Laboratorium yang terletak di jalan Wilhelmina Boulevard untuk kantor Dienst van den Mijnbouw dan diresmikan pada tanggal 16 Mei 1929. selanjutnya gedung ini dipergunakan untuk penyelenggaraan sebagian dari acara Pacific Science Congress ke IV.
Gedung ini sekarang bernama Museum Geologi, yang berlamat di jalan Diponegoro No. 57 Bandung.
Selama Perang Dunia ke II, kerap dipergunakan sebagai tempat pendidikan Assistent Geologen Cursus (Kursus Asisten Geologi), dengan peserta hanya beberapa orang saja diantaranya, Raden Soenoe Soemosoesastro dan Arie Frederik Lasut. Dua orang peserta pribumi itulah yang kemudian menjadi pegawai menengah pertama di kantor Mijnbouw sejak tahun 1941 yang dikemudian hari menjadi tokoh perjuangan dalam membangun kelembagaaan tambang dan geologi nasional.
Pada masa penjajahan Jepang (1942-1945), Mijnbouw dengan segala sarana dan dokunennya diambilalih oleh Jepang dan namanya diganti menjadi Chisitsu Chosasho. Kantor Chisitsu Chosasho tidak dapat berbuat banyak karena ketiadaan tenaga ahli dan anggaran. Tenaga aWl Belanda pada awalnya masih dipertahankan tetapi kemudian diinternir, kecuali mereka yang diperlukan oleh Jepang.
Proklamasi Kernerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agurus 1945 mengantarkan perubahan yang sangat besar di segala bidang, termasuk bidang pertambangan. Setelah disiarkan melalui radio. berita tentang proklamasi dapat diterima secara luas oleh masyarakat di seluruh Indonesia. Pegawai pribumi di kantor Chisitsu Chosasho yang sebagian besar masih muda, menerima berita itu dan mereka langsung mempersiapkan diri untuk mengambil Iangkah yang diperlukan.
Pada tanggal 25 September 1945 keluarlah pengumuman dan Pemerintah Pusat yang menyatakan bahwa semua pegawai negeri adalah pegawai Republik. Indonesia dan wajib menjalankan perintah dari Pemerlntah Republik Indonesia. Dengan mengacu kepada perintah Pemerintah Pusat itu Komite Nasional Indonesia Kota Bandung yang baru terbentuk, pada tanggal 27 September 1945 malam mengumumkan lewat radio agar keesokan harinya semua kantor dan perusahaan yang ada di Bandung diambil alih dari kekuasaan Jepang. .
Pada hari Jumat pukuI 11.00 tanggal 28 September 1945, sekelompok pegawai muda di kantor Chisitsu Chosasho pun bertindak, mereka dipe1opori oleh Raden Ali Tirtosoewirjo. A.F. Lasut. R. Soenoe Soemosoesastro dan Sjamsoe M. Bahroem yang mengambil alih dengan paksa kantor Chisitsu Chosasho dari pihak Jepang, dan sejak saat itu nama kantor diubah menjadi Poesat Djawatan Tambang dan Geologi.
Keesokan harinya dibentuk Dewan Pimpinan Kantor yang terdiri dari tujuh orang, dan Raden Ali Tirtosoewirjo ditunjuk sebagai pimpinannya. Selang beberapa hari  terjadi pergantian pimpinan, R. Soenoe Soemosoesastro yang semula menjabat sebagai wakil pimpinan. diangkat menjadi pimpinan dan A. F. Lasut sebagai wakilnya. Beberapa minggu kemudian, terjadi lagi pergantian pimpinan A. F. Lasut diangkat sebagai Kepala Poesat Djawatan dan R. Soenoe Soemosoesastro sebagai Kepala Bagian Geologi. Sebagai pimpinan. A.F. Lasut pada tanggal 20 Oktober 1945 mengeluarkan pengumuman yang pertama bahwa semua perusahaan pertambangan ditempatkan di bawah pengawasan Poesat Djawatan Tambang dan Geologi.
Tiga bulan kemudian, pada tanggal 12 Desember 1945. sebagian kantor Poesat Djawatan Tambang dan Geologi, dipindahkan ke gedung Onderling Belang, di J1. Braga No.3 dan No. 8. Bandung. karena terdesak oleh datangnya pasukan Belanda bersama pasukan Sekutu. Kantor Poesat Djiawatan Tambang dan Geologi pun diduduki oleh pasukan Belanda.
Akibat serangan pasukan Belanda yang semakin gencar, pada tanggal 23 Maret 1946 kegiatan Poesat Djawatan Tarnbang dan Geologi pindah dari Bandung ke Tasikmalaya, kemudian ke Mage1ang, dan Tirtomoyo. Sedangkan yang masih tinggal di Tasikmalaya, pada tanggal 6 Desember 1946 menyusul mereka yang lebih dahulu mengungsi ke Jawa Tengah. Keterbatasan dalam sarana kerja, memaksa Pimpinan Djawatan untuk memencarkan para pegawai ke berbagai tempat. Sebagian ditempatkan di Borobudur, Muntilan, Dukun, dan Srumbung di kaki Gunung Merapi. Untuk memudahkan hubungan dan menghimpun kembali para pegawai itu. maka terbitlah Surat Kepumsan Menteri Muda Kemakmuran NO.902/T.O/J.O tanggal 20 Nopember 1947, yang memerintahkan agar Kantor Poesat Djawatan Tambang dan Geologi dan bagian-bagiannya pindah ke beberapa tempat di Yogyakarta.
Selama perang kemerdekaan. Desember 1945 – Desember 1949, kantor Poesat Djawatan Tambang dan Geologi dalam pengungsian dan berpindah-pindah. Untuk mengembangkan Poesat Djawatan Tambang dan Geologi, A.F. Lasut bersama dengan R. Soenoe Soemosoesastro membuka Sekolah Pertambangan-Geologi Tinggi (SPGT), Sekolah Pertambangan-Geologi Menengah (SPGM), dan Sekolah Pertambangan-Geologi Pertama (SPGP).
A.F. Lasut sebagai orang muda memiliki sifat tegas, menolak bekerjasama dengan Belanda. Pada waktu Yogyakarta diduduki pasukan Belanda itulah AF. Lasut pada pagi han tanggal 7 Mer 1949 diculik oleh pasukan Belanda dari Tijger Brigade dari kediamannya di Pugeran, dibawa dengan jip ke arah Kaliurang, dan kemudian dibunuh di daerah Sekip. yang sekarang masuk lingkungan Kampus Universitas Gadjah Mada. Dan atas jasa-jasanya, A.F. Lasut kemudian dianugerahi ge1ar Pah1awan Kemerdekaan Nasional dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia No_ 012/TK/Tahun 1969 tanggal 20 Mei 1969. Dengan ditetapkannya A.F. Lasut sebagai Pahlawan Kemerdekaan Nasional, maka memperkuat landasan bahwa pengambilalihan kantor Chisitsu Chosasho pada tanggal 28 September 1945 merupakan peristiwa heroik yang penting bagi sektor pertambangan dan energi. Pada tanggal 28 September 1945. juga terjadi pengambilalihan kantor Jawa Denki Koza (Perusahaan Listrik Jawa) secara paksa oleh para pemuda.
Dalam menetapkan Hari Jadi Penambangan dan Energi, Menteri ESDM menerbitkan Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral No. 1319 K/73/MEM/2006 tentang Tim Penyusunan Buku Sejarah Pertambangan dan Energi kemudian diperbaharui dengan Keputusan No. 0147 K/73/MEM/200R tanggal 14 Februari 2008.
Setelah tim melakukan kajian di sektor Pertambangan dan Energi ditemukan beberapa hal penting, yaitu: pertama. 28 September 1945, kedua, 7 Mei 1949, ketiga, 22 Februari 1952, keempat, 14 Oktrober 1960, kelima, 2 Desember 1967, keenam, 27 Oktober 1945, ketujuh, 3 Oktober 1953, kedelapan, 5 Oktober 1945, kesembilan, 26 Oktober 1960 (peristiwa pada semua tanggal tersebut termuat dalam Buku Sejarah Pertambangan dan Energi).
Penetapan Hari Jadi Pertambangan dan Energi diputuskan dalam Rapat Pimpinan (Rapim) DESDM yang berlangsung pada tanggal 1 Nopember 2007 di Badan Geologi Bandung. diikuti oleh para Pejabat Eselon I dan II DESDM dipimpin oleh Menteri Energi dan Surnber Daya Mineral.

Berdasarkan hasil penetapan tersebut. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral menyampaikan surat kepada Presiden No. 1349/04/ME~LS/2008 tanggal 26 Pebruari 2008 mengusulkan Hari Jadi Pertambangan dan Energi untuk ditetapkan dalam Keputusan Presiden. Selanjutnya dengan Keputusan Presiden Repub1ik Indonesia Nomor 22 tahun 2008 tanggal 27 September 2008 ditetapkan Hari Jadi Pertambangan dan Energi adalah tanggal 28 September.

http://id.wikipedia.org/wiki/Pertambangan